Apakah Anda selalu gugup jika harus berbicara di hadapan banyak
orang? Sebaiknya Anda cepat merubah kebiasaan buruk tersebut, menurut
beberapa pebisnis profesional, ini bisa menjadi hambatan dalam meraih
sukses. Komunikasi menjadi alat sangat penting dalam hubungan bisnis
Anda. Mengapa?
Karena public speaking adalah salah satu bagian dari
budaya perusahaan.
Maka dari itu, Anda harus belajar mengatasi rasa takut Anda. Berikut ada lima langkah untuk menenangkan gejolak ketakutan Anda sehingga akan berguna bagi Anda saat berada di depan umum.
1. Datanglah lebih awal. Kenalkan diri Anda dengan
lingkungan sekitar tempat Anda akan mulai melakukan presentasi. Ujilah
keadaan mikrofon dan sistem komunikasi lainnya karena tentunya Anda tak
ingin gugup hanya karena gangguan teknis bukan?Maka dari itu, Anda harus belajar mengatasi rasa takut Anda. Berikut ada lima langkah untuk menenangkan gejolak ketakutan Anda sehingga akan berguna bagi Anda saat berada di depan umum.
2. Tetaplah tenang. Ketenangan adalah sumber keberhasilan. Hilangkan pikiran-pikiran buruk yang hanya akan menghantui Anda. Mencari ketenangan bisa dengan berbagai cara seperti mengatur pernafasan. Meyakinkan diri bahwa segala sesuatu akan berjalan sempurna.
3. Konstruksikan sebuah skenario kasus terburuk. Ini dimaksudkan untuk mengatasi jika ada sebuah pertanyaaan di luar jangkauan Anda dan tidak pernah Anda bayangkan sebelumnya. Latihlah respon Anda dengan beberapa teman atau Anda bisa berlatih di depan cermin supaya Anda tak kelabakan dan frustasi jika menghadapi situasi tak terduga.
4. Hindari kafein dan alkohol. Mungkin Anda akan berpikir ini tak ada kaitannya, namun Anda salah. Makanan dan minuman isa jadi salah satu faktor penting timbulnya rasa gugup Anda. Kopi bisa membuat Anda bertambah gugup dan meminum alkohol akan membuat Anda lemah berpikir dan mengurangi kemampuan berkomunikasi.
5. Tetaplah melakukan kontak mata. Pesan yang akan Anda sampaikan berawal dan berakhir melalui pandangan mata Anda di depan publik. Fokus pandangan adalah alat yang sangat ampuh terutama ketika Anda berada di bawah tekanan. Apakah Anda akan mempercayai orang yang tidak berani menatap mata Anda?
--sumber:www.satulelaki.com--
1 komentar:
How To Play Baccarat And Win With Baccarat Baccarat
The basic idea behind Baccarat is simple: to play with a hand of cards as they come across. Baccarat 넥스트 바카라 is a game of luck and luck,
Posting Komentar